Ingin menjadikan blog ini sebagai gudang informasi tetang penyakit secara detail. http://detailpenyakit.blogspot.com/

Gejala Pencegahan dan Pengobatan Penyakit Gastritis

Gejala Pencegahan dan Pengobatan Penyakit Gastritis

Gejala Pencegahan dan Pengobatan Penyakit Gastritis| Anda pernah mengalami nyeri perut dan perasaan mual maka penyakit tersebut disebut penyakit gastritis. Penyakit ini paling sering menjadi keluhan dari pasien yang datang berobat baik Ke Puskesmas maupun ke Rumah sakit dan klinik pengobatan. Penyakit ini dapat menyerang siapa saja tanpa memandang usia dan jenis kelamin.

Pengertian Penyakit Gastritis
Penyakit gastritis adalah gejala penyakit yang menyerang lambung dikarenakan terjadinya luka atau peradangan pada daerah lambung sehingga penderita akan mengalami perasaan sakit, perih dan mual.

Penyebab Penyakit Gastritis

Penyebab utama terjadinya penyakit gastritis adalah tidak teraturnya pola makan, terlalu banyak mengkonsumsi minuman alkohol, penggunaan obat-obatan tertentu dalam jangka waktu lama, pla tidur yang tidak teratur dan terjadinya stress. Selain oleh penyebab diatas, penyebab lainnya dari penyakit gastritis adalah adanya infeksi bakteri seperti jenis bakteri Helicobacter pylori. Penyakit gastritis jika tidak mendapatkan penanganan maka akan menyebabkan terjadinya kematian dan komplikasi-komplikasi penyakit lainnya.

Tanda dan gejala Penyakit Gastritis
Jika anda adalah salah satu penderita penyakit gastritis tentunya sudah tahu tanda dan gejala dari penyakit yang menyerang lambung ini. Berikut ini adalah gejala umum yang timbul pada penyakit gastritis seperti perut kembung, mual muntah, sering merasa lapar, bersendawa dan nyeri pada ulu hati. Jika anda pernah mengalami muntah darah dan pada tinja tedapat darah maka anda perlu waspada karena hal ini merupakan pertanda bahwa didalam lambung anda sedang ada pendarahan yang serius.


Gejala Pencegahan dan Pengobatan Penyakit Gastritis

Pencegahan Penyakit Gastritis
Pencegahan yang bisa dilakukan untuk terhindar dari penyakit gastritis adalah dengan cara menghindari penyebab terjadinya gastritis seperti atur pola makan secara teratur, hindari konsumsi alkohol secara berlebihan dan jangan mengkonsumsi obat dalam jangka waktu lama atau terlalu lama.

Pengobatan Penyakit Gastritis

Penyakit gastritis dapat kambuh kapan saja jika anda mengkonsumsi yang seharusnya dihindari. Penyakit gastritis dapat diobati akan tetapi tidak dapat disembuhkan secara total. Biasanya obat-obatan untuk penyakit gastritis dapat diminum 2 jam sebelum atau 2 jam sesudah makan.  Tujuan mengkonsumsi obat adalah untuk menetralisir asalm lambung yang sudah menumpuk dilambung sehingga menyebabkan luka pada lambung anda.  Obat-obatan yang biasanya diberikan oleh dokter untuk penderita gastritis adalah jenis obat Antasida (menghilangkan perih dan menetralisir asam lambung), obat sekretonik (menekan sekresi asam lambung),dan Ranitidin (mengobati tukak lambung). Jika anda sebagai penderita penyakit gaastritis maka sebaiknya anda menghindari hal-hal yang dapat memperparah kondisi anda dan juga minumlah obat dengan teratur.



share this article to: Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
Posted by Unknown, Published at 12:37 AM and have 0 comments

No comments:

Post a Comment